Lowongan Kerja Rumah Sakit Universitas Airlangga

Tjariejob.blogspot.com - Rumah Sakit Universitas Airlangga RSUA adalah rumah sakit pendidikan terkemuka dalam pelayanan kesehatan paripurna, dan menjadi rumah sakit terdepan dalam pendidikan dan penelitian di bidang kesehatan.

Sejarah berdiri Rumah Sakit Universitas Airlangga RSUA peresmian pada tanggal 14 Juni 2011, sebelumnya bernama Rumah Sakit Pendidikan Universitas Airlangga, perubahan nama atas alatar belakang terbittan Surat Ijin Kepala Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Surabaya tentang ijin mendirikan Rumah Sakit Pendidikan Universitas Airlangga dan ijin sementara penyelenggaraan Rumah Sakit Pendidikan Universitas Airlangga pada tanggal 09 Maret 2011. (Baca juga Loker sebelumnya: Lowongan Kerja PT Bank BRI (Persero) 2015)
Logo Rumah Sakit Universitas Airlangga RSUA

Credit: Rumah Sakit Universitas Airlangga RSUA


Bisnis Rumah Sakit Universitas Airlangga RSUA adalah rumah sakit swasta kelas C. Rumah sakit ini mampu memberikan pelayanan kedokeran spesialis terbatas. Rumah sakit ini juga menampung pelayanan rujukan dari puskesmas. Tempat ini tersedia 104 tempat tidur inap, lebih banyak dibanding setiap rumah sakit di Jawa Timur yang tersedia rata-rata 53 tempat tidur inap.

Batas Lamaran : 14 September 2015 pukul 15.00 WIB

Rumah Sakit Universitas Airlangga RSUA, saat ini kembali membuka beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:

TENAGA TIDAK TETAP PADA RUMAH SAKIT UNIVERSITAS AIRLANGGA TAHUN 2015

Persyaratan Umum:
1. Warga Negara Indonesia (WNI);
2. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
3. Memiliki Integritas yang tinggi terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia;
4. Sehat jasmani dan rohani;
5. Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap (dibuktikan dengan surat pernyataan);
6. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS / anggota TNI / POLRI atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai Pegawai Swasta (dibuktikan dengan surat pernyataan);
7. Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan / atau tidak sedang menjalani perjanjian / kontrak kerja / ikatan dinas pada instansi lain, baik instansi di dalam maupun di luar lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (dibuktikan dengan surat pernyataan);
8. Mempunyai pendidikan, kecakapan, keahlian dan ketrampilan yang diperlukan;
9. Berusia maksimal 30 (tiga puluh) tahun untuk klasifikasi pendidikan D3, S1, S1 Kebidanan + Bd, Ners dan maksimal 22 (dua puluh dua) tahun untuk klasifikasi pendidikan SMA IPA, SMK, D1 per 1 Januari 2015;
10. Tidak berkedudukan sebagai anggota atau pengurus Partai Politik;
11. Point 5 s.d. 7 dibuktikan dengan surat pernyataan yang dapat diunduh pada website http://www.unair.ac.id

Tempat Seleksi:
Pelaksanaan Tes Tulis (Sistem Gugur)
Hari, tanggal : Jumat, 18 September 2015
Waktu : 13.30 WIB s.d. 15.30 WIB
Tempat : Lantai 4 Rumah Sakit Universitas Airlangga Hall Tengah
Kelengkapan yang dibawa:
a. Kartu Pendaftaran; pada waktu ujian
b. Pensil 2B;
c. Karet Penghapus;
d. Alas untuk menulis;
e. Rautan pensil.
- Peserta yang datang terlambat tidak diperbolehkan memasuki ruang ujian dan atau mengikuti
ujian.
- Peserta dilarang membawa alat komunikasi pada saat ujian

Catatan:
• Tidak menerima berkas lamaran yang dikirim melalui pos atau dengan penggunaan jasa pengiriman lainnya.
• Setiap pelamar hanya diperkenankan melamar untuk 1 (satu) kualifikasi pendidikan, pengiriman lebih dari satu lamaran tidak akan diproses.
• Pelamar mengirimkan berkas lamaran dan mendapatkan kartu pendaftaran
• PELAMAR TIDAK DIPUNGUT BIAYA APAPUN

Cara Melamar:
Segera kirimkan berkas lamaran anda (Surat Lamaran ditulis tangan dengan tinta hitam) pada alamat berikut:

Direktur Rumah Sakit Universitas Airlangga
Kampus C Mulyorejo
Surabaya 60115
Info selengkapnya dan Format Surat Lmaran dapat dilihat DISINI

Demikian informasi Lowongan Kerja Rumah Sakit Universitas Airlangga RSUA Terbaru September 2015 yang dapat kami sampaikan kepada Anda yang sedang mencari pekerjaan. Harapan kami anda diterima dan lulus seleksi sehingga menjadi bagian dari perusahaan tersebut. Amin